Ada yang baru nie guys?
  
Google Rilis Android 11 Beta, Nih Bocoran Fitur Barunya
   
Android 11
GDG Jakarta,Indonesia - Setelah melakukan event tahunan Google I/O tahun ini, Google akhirnya meluncurkan Android 11 versi beta pertama ke publik. Banyak fitur baru yang ditawarkan sistem operasi (OS) baru ini.
Update sebesar 1,72 GB ini menjanjikan perbaikan pada olah pesan, navigasi, multitasking dan privasi hingga peningkatan back-end untuk developer. Saat ini versi beta pertama Android 11 akan mendukung ponsel buatan Google. Yakni, Pixel 2, 2 XL, 3, 3 XL, 3A, 3A XL, 4 dan 4 XL.


Diperkirakan Android 11 akan dikirim ke ponsel yang sudah aktif pada 2021. Namun beberapa ponsel yang diluncurkan akhir tahun ini sudah bisa lebih dulu menggunakan OS teranyar milik Google ini.

Berikut beberapa fitur canggih dari Android 11 oleh chet haase(Chief Android Advocate,google)

Kini Pengguna dapat memprioritaskan percakapan dengan orang yang anggap penting di bagian "conversations" baru dibagian atas notifikasi.
Customizable Do Not Disturb memungkinkan Anda memilih aplikasi atau siapa yang masih dapat mengirimkan notifikasi ke Anda saat mode ini diaktifkan.
Perekam layar bawaan.
Opsi satu izin untuk mikrofon, kamera, lokasi, dan lainnya.
Pintasan tombol daya memungkinkan akses ke kartu kredit / debit Anda yang tersimpan di Google Pay serta kontrol perangkat Home Google.
Gelembung obrolan yang memungkinkan interaksi yang lebih lancar baik saat Anda berada di beranda atau di suatu aplikasi.
Fitur "auto-reset" yang secara otomatis menghapus izin aplikasi jika Anda belum pernah menggunakan suatu aplikasi untuk sementara waktu.


Kunjungi juga web kami